Tuesday, November 22, 2011

Elemen Laporan Keuangan

Elemen laporan keuangan adalah Aktiva, Utang dan Ekuitas.


AKTIVA
Sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan yang memiliki manfaat ekonomis di masa yang akan datang (future economic benefit). Karakteristik utama dari aktiva adalah kapasitas untuk memberikan manfaat bagi entitas di masa yang akan datang. Contoh: Piring, Gelas, Sendok, Garpu untuk suatu Jasa Catering.
Aktiva dapat dibedakan menjadi:
  1. Aktiva Lancar. Aktiva yang memiliki masa manfaat kurang dari satu tahun. 
  2. Investasi Jangka Panjang
  3. Aktiva Tetap
  4. Aktiva Tidak Berwujud
  5. Aktiva Lain-lain
Aktiva Lancar. Aktiva yang memiliki masa manfaat kurang dari satu tahun. Contoh yang termasuk dalam aktiva lancar adalah.
  1. Kas
  2. Investasi surat berharga diperdagangkan
  3. Piutang dagang
  4. Bahan habis pakai atau suplies
  5. Persediaan 
  6. Uang muka
Investasi Jangka Panjang. Investasi jangka panjang dapat berupa penyisihan dana (kas) untuk ekspansi pabrik atau penyisihan dana untuk melunasi utang obligasi yang akan jatuh tempo. Pembelian tanah untuk tujuan spekulasi juga dapat dikelompokkan sebagai investasi jangka panjang. 

Aktiva Tetap. Aktiva tetap adalah aktiva berwujud yang berguna bagi perusahaan untuk kurun waktu lebih dari setahum ,seperti tanah, gedung kantor, gedung toko, gedung pabrik, mesin, meja kursi, lemari, komputer, mobil, dan lain sebagainya.
UTANG
Klaim kreditor terhadap total aktiva. Utang juga dapat berupa utang lancar dan utang jangka panjang. Perbedaan lancar dan jangka panjang ditentukan oleh kapan utang tersebut akan jatuh tempo. Jika utang jatuh tempo kurang dari satu tahun, maka utang tersebut dikelompokkan sebgai utang lancar.

EKUITAS
Klaim pemilik terhadap total aktiva. Ekuitas dapat dibagi menjadi:
  1. Modal. Modal ini digunakan untuk mencatat setoran dana oleh pemilik ke perusahaan.
  2. Prive. Prive ini digunakan untuk mencatat penarikan dana oleh pemilik dari perusahaan.
  3. Pendapatan. Kenaikan ekuitas akibat aktivitas bisnis.
  4. Biaya. Konsumsi aktiva atau pemanfaatan jasa dalam rangka memperoleh pendapatan. Penurunan ekuitas akibat aktivitas bisnis.
Ekuitas akan bertambah jika ada tambahan modal dari pemilik atau perolehan pendapatan dari aktivitas bisnis. Sebaliknya, ekuitas akan berkurang jika ada penarikan dana oleh pemilik atau pengeluaran biaya akibat aktivitas bisnis.


Latihan 2

Berikut ini disajikan berbagai aktiva suatu perusahaan travel, tentukan manakah aktiva yang dapat digolongkan sebagai Kas, Piutang, Persediaan, Bahan habis pakai, dan lain sebagainya. Perusahaan travel ini, juga menjual makanan ringan dan minuman di poskonya.

  1. Giro
  2. Piutang karyawan
  3. Mobil
  4. Meja dan kursi
  5. Almari
  6. Balpoint
  1. Permen Nano-nano
  2. Kertas
  3. Sewa dibayar dimuka
  4. Uang muka asuransi
  5. Gedung
  6. Fanta
Latihan 3
Berikut ini disajikan berbagai aktiva suatu dealer sepeda motor dan mobil, tentukan manakah aktiva yang dapat digolongkan sebagai Kas, Piutang, Persediaan, Bahan habis pakai, dan lain sebagainya.

  1. Motor
  2. Mobil Dinas Manajer
  1. Komputer
  2. Piutang konsumen

No comments: