Akhir-akhir ini, online processing system tampaknya mendominasi front end di banyak perusahaan (sepeti di perbankan, di reservasi penerbangan, dan di toko-toko retail). Pemrosesan transaksi online (atau ada kalanya disebut juga pemrosesan transaksi real time) adalah pemrosesan transaksi bisnis oleh sebuah aplikasi tepat pada saat transaksi tersebut terjadi. Keuntungan utama dari pemrosesan transaksi online adalah data dan informasi yang up to date.
Contoh yang paling mudah (dan yang dialami oleh semua orang) adalah transaksi di perbankan. Pada saat kita menyetorkan uang ke sebuah bank, maka transaksi penyetoran tersebut akan langsung direkam ke dalam database dan saat itu juga saldo kita bertambah. Andai semenit setelah kita setor kita pindah ke atm, layar atm akan menyajikan saldo yang sudah terupdate dan jika perlu kita dapat langsung mentransfer uang kita atau menarik kembali uang tersebut. Dalam bisnis perbankan, pemrosesan transaksi dengan konsumen yang realtime sudah bukan lagi pilihan, tetapi sudah menjadi satu kewajiban.
Online transaction procesiing ini tidak hanya menguntungkan konsumen, tetapi juga menguntungkan pihak bank. Dengan saldo rekening yang selalu update, maka kecil risiko terjadinya overdraft oleh nasabah. (Overdraft adalah kejadian dimana nasabah menarik kas dari bank lebih besar dari saldo yang ada di bank).
Satu keterbatasan dari online transaction processing adalah ketergantungan kita pada sumber energi (alias listrik).Jika listrik mati, maka bank dan kita sebagai nasabah tidak dapat bertransaksi. Yang kedua, online transaction processing perlu dukungan peranti lunak dan peranti keras yang andal dan efisien (sehingga aplikasi bisa merespon ribuan pengakses dengan cepat dan jarang error). Server sebuah bank diharapkan bisa beroperasi 7 x 24 jam tanpa ada down time dan dengan tingkat error nol persen.
Kebalikan dari online transaction processing adalah batch processing. Dengan maraknya aplikasi yang online, apakah batch processing masih menarik? Tentang Bach processing, silahkan pindah ke artikel berikut
Batch Processing System
Batch Control Total
No comments:
Post a Comment